Perjalanan 4 bulan kebun pisang


Menyempatkan untuk menulis artikel tentang kebun sendiri biar lebih semangat lagi dalam menghadapi masalah perkebunan. Gambar diatas merupakan pohon pisang tanaman 22 Juni 2017. Belum kelihatan banget pohonnya karena masih tunas dan ketutup ama rumput juga. Kita juga dapat melihat sekelilingan fhoto hanya dapat melihat padang rumput. Maklum karena lahan ini dulu tempat saya pelihara sapi.


Gambar ini merupakan gambar saya ambil Tanggal 03-11-2017 kurang lebihnya pisang ini berumur 4 bulan 11 hari. Rumputnya agak tinggi sih karena gak bisa disemprot karena dibawah pisang itu banyak tanaman labu merah yang sudah berbuah. hehehe... jadi nunggu beberapa minggu kedepan baru rumputnya bisa dibersihkan dengan cara disemprot. saya sih agak bahagia karena dengan melihat tanaman seperti ini aja kaya gimana ya rasanya. tapi target kemaren belum terpenuhi 600 pohon pisang karena terkendala biaya bibit dan bibit yang sesuai atau sehat susah didapatkan. pisang ini jika sehat kurang lebihnya ada sekitar 200 pohon. dan ditahun depan menjadi 400 pohon karena anak pisangnya sudah mulai menyusul naik daun juga. tulisan ini saya buat biar saya ingat waktu saya ngambil fhoto dan umur berapa tanaman sekarang. soal hasil urusan-Nya yang penting mau berkebun dulu. karena berkebun cape ya tidur klo pegawai atau karyawan tidur ketauan boss tamat riwayatmu. hehe....semangat buat kawan-kawan petani. kita petani penampilan emang gembel dan dekil serta hitam tapi syukurin saja kita tidak diperintah.

SHARE

Nasri

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image

0 komentar:

Posting Komentar